Industrial Pump and Blower

DIESEL FIRE PUMP

Diesel Fire Pump merupakan salah satu pompa yang diganakan dalam Instalasi Fire Hydrant dan fire sprinkler. Instalasi ini adalah sistem proteksi pemadam kebakaran yang memanfaatkan media  air. Air yang digunakan adalah sumber air statis. Sumber air berupa sistem tangki tertutup yang berada didalam tanah maupun berupa sumber air tangki terbuka seperti kolam maupun danau. Pompa Diesel berfungsi sebagai alat untuk menyedot dan memberikan tekanan pada air di dalam tangki.

Saat kebakaran, air akan disedot oleh pompa kemudian disalurkan menuju pipa. Air yang mendapat tekanan dari pompa akan mudah menjangkau area kebakaran dengan bantuan sistem instalasi yang telah terpasang. Pompa Diesel ini merupakan pompa yang memenuhi standar NFPA sehingga tepat digunakan untuk Sistem Sprinkler dan Sistem Hydrant.

Diesel Fire Pump memiliki fungsi sebagai backup pompa hydrant electric saat terjadi pemadaman listrik di area kebakaran untuk mendorong air dari reservoir ke jaringan hydrant. dikala listrik tidak menyala, fungsi Pompa ini adalah menjaga tegangan tetap stabil pada jaringan hydrant yang biasanya turun seiring dengan keluarnya air dari output jaringan fire hydrant seperti hydrant pillar yang berada di luar bangunan maupun hydrant box yang ada di dalam bangunan. Pompa hydrant diesel dan equipment lain dalam fire hydrant dirancang untuk dapat menyala selama lebih dari 45 menit. Pasokan air dalam tandon setidaknya 2400 liter/menit untuk mengatasi kebakaran yang terjadi sebelum petugas pemadam kebakaran datang ke lokasi.  Diesel fire pump memiliki type pompa yang digunakan yaitu dengan Centrifugal End Suction/ Centrifugal Splite Case. Sistem coupling menggunakan direct connected menggunakan tipe engine diesel. Jumlah pompa yang dibutuhkan untuk Instalasi Fire Hydrant adalah 1 Diesel Fire Pump, 1 Electric Fire Pump, dan 1 Jockey pump, 1 Pressure Tank. lengkap dengan control panelnya untuk pengaturan otomatis. Power untuk pompa yang dibutuhkan sekitar accu 24 volt, 80 amp, 2 pcs.
Kami menyediakan dan menJUAL DIESEL FIRE PUMP memberikan garansi unit  dan instalasi hingga 1 tahun.

Spesifikasi Familiar:
Kapasitas dan Head
500 GPM, 80 M
500 GPM, 100 M
500 GPM, 120 M
750 GPM, 80 M
750 GPM, 100 M
750 GPM, 120 M
1000 GPM, 80 M
1000 GPM, 100 M
1000 GPM, 120 M
1250 GPM, 80 M
1250 GPM, 100 M
1250 GPM, 120 M